Beranda Pendidikan PMII REBI UIN Gus Dur Peringati Hari Pahlawan dengan Diskusi dan Orasi

PMII REBI UIN Gus Dur Peringati Hari Pahlawan dengan Diskusi dan Orasi

56
0

PEKALONGAN (pelitaindo.news) – Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Rayon Ekonomi dan Bisnis Islam (REBI) UIN KH. Abdurrahman Wahid Pekalongan mengadakan acara bertajuk Kado 10 November bertempat di halaman gedung Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) UIN Pekalongan, Jumat (10/11/23).

Narasumber kegiatan Khairul Anwar menyampaikan, Gus Dur merupakan manusia multikultural yang sepanjang hidupnya sangat menjunjung tinggi nilai-nilai humanisme dan pluralisme.

“Gus Dur bukan saja dikenal sebagai seorang presiden. Tapi beliau juga seorang ulama, cendekiawan, penulis, budayawan, dan politisi,” ujar alumni UIN Gus Dur itu.

Disampaikan, mahasiswa UIN Pekalongan perlu mengenal sosok Gus Dur, mulai dari keturunannya, riwayat pendidikan hingga gagasan-gagasannya.

“Ya, kalau sekarang belum bisa meneladani Gus Dur, minimal kita tahu lah biografi Gus Dur. Jangan sampai kita sama sekali tidak tahu soal Gus Dur,” tegasnya.

Ketua PMII Rayon Ekonomi dan Bisnis Islam M Khoirul Imam mengatakan, kegiatan ini bertujuan untuk memperingati hari pahlawan sekaligus ruang diskusi bagi pengurus dan anggota.

“Harapannya pengurus dan anggota bisa merefleksikan dirinya dan mengambil nilai-nilai pahlawan berupa semangat yang tinggi, pantang menyerah, dan rasa tanggung jawab,” jelasnya.

Menurut Imam, kader PMII Rayon Ekonomi dan Bisnis Islam UIN Pekalongan perlu memahami sosok Gus Dur dan mencontoh perilakunya, terutama dalam hal membaca dan gerakan kemanusiaan.

Kegiatan memperingati hari pahlawan selain diisi dengan diskusi, juga menampilkan seni tari dan orasi oleh pengurus PMII Rayon Ekonomi dan Bisnis Islam UIN Pekalongan. *(Kontributor: Nafidah)

Editor : Elisa Nurasri

The post PMII REBI UIN Gus Dur Peringati Hari Pahlawan dengan Diskusi dan Orasi first appeared on pelitaindonews.

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.