Beranda Jabodetabek Sinergitas Masyarakat Pejuang Bogor dan Pemerintah Desa, Bantu Nenek Warga Kotabatu Dapatkan...

Sinergitas Masyarakat Pejuang Bogor dan Pemerintah Desa, Bantu Nenek Warga Kotabatu Dapatkan Kursi Roda

242
0

Ciomas- Kabupaten Bogor, Mediasakti.id – Nenek Dedeh 72 tahun warga RT 02/02 Desa Kotabatu Kecamatan Ciomas Kabupaten Bogor mengalami sakit selama 6 bulan dan tidak bisa berjalan. Kini Nenek Dedeh mendapatkan bantuan kursi roda dari salah satu Minimarket Alfamart dan Masyarakat Pejuang Bogor (MPB), Rabu (6/10/2021).

Ketua Masyarakat Pejuang Bogor (MPB) Atiek Yulis Setyowati mengatakan, “Kebetulan kemarin masuk ke LSM kami adanya masyarakat yang sangat tidak mampu sedang butuh kursi roda karena kondisinya sakit sudah 6 bulan tidak mampu jalan. Dari situ kita tergerak, kami mencari menuntaskan bantuan ini menjembatani lewat dinsos atau donatur donatur lain, karena memang sudah ada di catatan kami beberapa donatur yang memang bisa ngasih bantuan ini akhirnya kami colek dengan donatur itu kebetulan memang dari alfamart langsung kesini sudah disiapkan,” katanya menjelaskan.

“Adapun bantuannya sekalian di sini bukan hanya kursi roda saja, pasti kita lakukan assessment apa saja yang dibutuhkan dan apa saja bantuan pemerintah yang belum, karena melihat kondisi dari keluarga ini masuk kategori yang masuk kurang mampu,” tambahnya.

Lanjut Atiek, “Jadi, bantuan dari pemerintah itu yang mestinya harus dapat kita sudah mencatat semua. Yang menjadi kendala ini kan BPJS, nah nanti kami akan cek BPJS nya, karena berdasarkan informasi dari kades katanya sudah didaftarkan sudah lama tapi belum menerima kartu dan belum dicek apakah sudah terdaftar atau belum. Nah, itu akan kami tracking,” ucapnya.

“Kalo memang belum akan kami kawal sampai itu jadi karena ini layak mendapat hak nya untuk bisa mendapatkan BPJS,” imbuhnya.

“Kemudian kades juga tadi bilang bahwa ini akan menjadi prioritas pemerintah untuk mendapat bantuan seperti BLT dana desa. Inilah artinya kita datang itu bersinergi, sinergitas yang kita bangun ini bisa membantu masyarakat yang tidak mampu,” terangnya.

Sementara itu Kepala Desa Kotabatu, Ratna Wulansari menyampaikan, warga kami mendapat bantuan kursi roda, kemudian tadi juga kita banyak bermusyawarah mulai dari bantuan kursi roda ini, BPJS PBI. Jadi memang kursi roda sudah diajukan ke Dinsos juga dari kader kami, tapi alhamdulillah luar biasa bunda yang mengawali. Mudah-mudahan kita bisa terus bersinergi dan tidak hanya di sini, karena kami memang butuh teman, sahabat, yang betul-betul berjiwa sosial,” tuturnya.

Di tempat yang sama Camat Ciomas Chairuka Judhyanto, mengucapkan terima kasih kepada Masyarakat Pejuang Bogor yang bersinergi dengan pemerintah desa, relawan-relawan yang telah membantu warga Kotabatu.

“Saya harapkan upayakan permasalahan-permasalahan di tingkat RT/RW, Desa dengan melakukan pendataan warga secara update baik yang miskin, sakit terjadi di manapun, dan diupayakan data yang akurat,” tegasnya.

Jurnalis : Sofian Hadi & F Nugraha

Terima kasih telah membaca Mediasakti.id
Dapatkan Informasi, Inspirasi dan Insight di email kamu.

Daftarkan email

Artikel sebelumyaKurang dari 24 Jam Polres Majalengka Berhasil Ungkap Tindak Pidana Pelaku Curanmor
Artikel berikutnyaPelaku Pencurian di Rumah Sekda Lama Dijerat Juga Pasal UU ITE, Begini Kronologinya

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.